16 Tahun Pengabdian Bintara PK 14 Gelar Aniversarry, Herfain: Jaga Nama Baik Angkatan Kita

KENDARI – Para anggota TNI-AD khususnya angkatan Bintara PK 14, yang lebih dikenal dengan sebutan Emas 2107 melakukan reuni.

Kegiatan yang dihadiri belasan TNI dan keluarga, dalam rangka Anniversary di usia 16 tahun yang dilaksanakan pada hari Selasa, 28 Februari 2023.

Dalam perayaan hari jadi yang dihelat secara sederhana, juga menyelenggarakan pemilihan Ketua BA PK 14 (Emas) Sulawesi Tenggara (Sultra).

Rangkaian acara ini diisi dengan pemotongan kue ulang tahun, lalu laporan penyelenggara. Saat itu juga diumumkan bakal calon Ketua yang maju sebagai kandidat.

BACA JUGA :  KSK Temui Surya Paloh, Ini Hal yang Dibicarakan

Selain itu, dilanjutkan dengan penyampaian visi dan misi dari masing-masing calon, hingga diakhiri dengan pemilihan Ketua melalui voting.

“Alhamdulillah kegiatan reuni ini begitu mengharukan dan mengikat erat persaudaraan sesama leting. Jaga nama baik satuan kita dan jaga nama baik angkatan kita. Insya Allah jika kita melaksanakan tugas dengan baik,” ungkap Ketua BA PK 14 Sultra Terpilih, Herfain.

Herfain menambahkan mari tingkatkan kinerja di satuan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang diemban, sehingga memiliki kebanggaan tersendiri sebagai Bintara PK 14.

BACA JUGA :  Diduga Perusahaan Tambang Serobot Lahan Warga, Kuasa Hukum Warga Wawonii Angkat Bicara

“Di umur yang sudah beranjak dewasa ini, kepada seluruh rekan-rekan BA PK 14 atau Emas 2107 dimanapun berada khususnya di Sulawesi Tenggara agar tetap kompak dan solid tanpa melihat pangkat dan jabatan dan status sosial” tambahnya.

Dirinya juga berharap kegiatan yang dilaksanakan dapat menambah rasa kebersamaan dan bermanfaat baik secara pribadi dan juga kepada masyarakat.

“Dengan terus berbuat yang terbaik untuk kemajuan Emas 2107 khususnya dan TNI AD umumnya,” pungkasnya.

error: Content is protected !!