Program Polri, Polsek Mandonga Gelar Jumat Curhat

Kapolsek Mandonga Gelar Jumat Curhat

KENDARI – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Mandonga, menggelar Jumat Curhat disalah satu warung kopi di Kota Kendari, Jumat, 30 Desember 2022.

Kapolsek Mandonga, AKP Jimi Fernando mengatakan kegiatan jumat curhat dilaksanakan secara berkelanjutan dan hal ini menjadi program Polri

“Program ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan di hari jumat dengan tempat yang berbeda, untuk menerima masukan, kritik dan saran dari masyarakat.” katanya.

BACA JUGA :  Penuhi Panggilan Direskrimum Polda Sultra, Direktur Utama PT. Mandala Jayakarta Sebut Adik Bupati Koltim Ikut Terlibat 

Lebih lanjut, kegiatan tersebut masyarakat memberitahukan masalah dilingkungan mereka kepada Polsek Mandonga, seperti adanya indekos yang dicurigai warga menjadi tempat transaksi narkoba.

BACA JUGA :  Ingin Target 2024 Tercapai, DPD Gerindra Sultra Minta Kader Serius Menangkan Prabowo di Pilpres

Dalam diskusi Kamtibmas, masyarakat juga menyampaikan masalah yang lain seperti seringnya anak muda mengkonsumsi minuman keras (miras) di pemukiman warga di Kelurahan Mandonga.

“Untuk meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas, masyarakat pro aktif melaporkan, apabila melihat atau mengetahui suatu tindak kriminal di wilayahnya,” pungkasnya.